meta keyword --->

Friday, 24 February 2017

PERALATAN BROADCAST TV - PROFESSIONAL EQUIPMENT


Peralatan jenis ini lebih banyak digunakan di industri broadcast tv profesional dan Production House (rumah produksi). Produksi yang mereka garap tentu untuk memenuhi industri broadcasting televisi, kamu bisa bayangkan siaran televisi itu bekerja tanpa henti. Apa jadinya jika alat yang digunakan tidak memenuhi standar profesional, yang ada malah bisa mati tiba-tiba pada saat melakukan produksi konten siaran tv dan siaran pun terganggu.

Maka, jenis peralatan ini dirancang khusus untuk kebutuhan produksi dengan intensitas yang tinggi dengan tingkat pemakaian yang berat dan berkualitas tinggi dari semua aspek komponen termasuk lensa. Mempunyai ciri-ciri :
1. Pengguna sebagian besar para professional broadcast indutri besar di dunia pertelevisian dan PH
2. Fitur yang tersedia bisa dibilang ful manual karena hampir sebagian besar menggunakan setting-setting manual meskipun memiliki masih fitur auto, tetapi jika ingin menghasilkan gambar dan visual yang bagus menggunakan setting manual
3. Harga relatif lebih mahal bahkan sangat mahal
4. Memiliki standar penggunaan yang tinggi, HDV resolution bahkan sudah UHD (4K) dengan warna yang stabil tidak cacat atau distorsi.
5. Sangat stabil dan handal.
6. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal peralatan yang lain pun harus seimbang, misalnya pada saat post-production. Mesin editing yang digunakan harus benar-benar compatible.
7. Cukup kuat dan tahan segala kondisi seperti getaran, gundukan, goncangan, debu, panas, dan hujan. Sangat mumpuni bila digunakan dalam kondisi apa pun.



Jadi apa benar, hanya peralatan jenis professional saja yang boleh produksi konten televisi?
Di awal, sudah saya jelaskan bahwa konten siaran televisi kita bahkan telah banyak mengalami perubahan, kalau boleh saya sebut sudah terjadi revolusi televisi. Hal ini karena pemenuhan konten televisi yang luar biasa banyak dan rutinitas yang tinggi, maka banyak pula stasiun televisi yang menggarap konten dengan peralatan prosumer dan consumer.


Sudah saatnya, bagi siapa saja yang ingin belajar broadcast televisi silahkan saja dan bebas-bebas saja dalam menggunakan alat yang ada hari ini. Sebagai saran sebaiknya Lembaga Pendidikan yang menyelenggarakan pendidikan diberlakukan grade/tingkatan bagi mahasiswa/i atau siswa/i, dari peralatan standar consumer, prosumer hingga professional. Agar pencapaian lebih maksimal.


Di mana menemukan peralatan jenis professional ini?
Datang ke stasiun televisi swasta nasioal yang rata-rata memang berpusat di Jakarta, atau kamu datang ke PH yang sudah memenuhi produksi konten tv sawasta nasional. Di Indonesia sebenarnya ada Lembaga Siaran Publik milik pemerintah seperti TVRI, tapi saya juga ragu mereka sudah menggunakan alat standar profesional HDTV, kamu bisa datang ke tempat tersebut yang saya maksud.

No comments:
Write komentar

Kamu tertarik dengan dunia BROADCAST TV, FILMMAKING, CONTENT CREATORS, MULTIMEDIA, dari kami?
Klik Subscribe untuk update !